Saturday 26 March 2011

catatan sabtu pekan ini

hari ini tak libur lagi.
Ada acara ASTROSIT (Amazing Sister-Brother of LSIM) untuk Bronis angkatan 13, sebagai ajang berbagi info lomba dan proker LSIM satu tahun ke depan... *by the way, saat game di waktu acara tadi, aku menjelma menjadi salah satu dari tujuh mafia yang terpilih dari seratus lebih bronis... seru, haha*

Siangnya, dilanjutkan dengan Rapat Besar (Rabes) PENMAS 2011. Menurut estimasi waktu Rabes, rapat kali ini akan berjalan seperti "dikejar hantu" alias super cepat. Hingga setiap Sie diberi kesempatan untuk mempresentasikan progress, timeline dan perkenalan staff dalam waktu 4 menit. Ya, 4 menit saja.
Tapi dalam pelaksanaannya, alhamdulillah rapat ini berjalan lancar. Meski presentasi agak terburu-buru, poin-poin presentasi menjadi lebih jelas dan ga melebar kemana-mana. Forum diskusi juga lebih aktif dan hidup, lebih baik dibannding Rabes pertama lalu. Beberapa tanggapan dan penjabaran problema yang sedang dan akan dihadapi dipikirkan bersama guna meraih solusi yang aplikatif. Lagi, Sie Pembinaan Medis (Pemdis) sebagai Sie yang aku "pegang" menjadi salah satu topik yang banyak ditanggapi, terutama tentang Kuliah Pakar. Dan disinilah aku bisa menjabarkan tentang perencanaan yang kami buat. (Sie Pemdis! Sikat habiis...) Terima kasih untuk semua rekan yang telah memberi kritik dan saran yang membangun guna melancarkan acara PENMAS kita.

PENMAS 2011!
Satu jiwa, kebersamaan, menitih langkah pengabdian. Victory!

No comments:

Post a Comment