Friday 28 January 2011

Belajar dari Ibrahim

Sering kita merasa taqwa 
Tanpa sadar terjebak rasa
Dengan sengaja mencuri-curi
Diam-diam ingkar hati

Pada Allah mengaku cinta
Walau pada kenyataannya 
Pada harta, pada dunia
Tunduk seraya menghamba

Reff:
Belajar dari Ibrahim
Belajar taqwa kepada Allah 
Belajar dari Ibrahim
Belajar untuk mencintai Allah

Malu pada Bapak para Anbiya
Patuh dan taat pada Allah semata
Tanpa pernah mengumbar kata-kata 
Jalankan perintah tiada banyak bicara

 -Snada-


Bismillah...
Ya, memang kita harus banyak belajar dari sang Rasul, bagaimana memaknai rasa cinta pada Rabb. Rasa cinta yang tumbuh dari ketulusan dalam beriman, tak sekedar berikrar tapi bersungguh-sungguh dalam amal perbuatan.
Kita tak dapat melihat Allah dan bukan itu yang seharusnya dipersoalkan, namun keyakinan bahwa Allah senantiasa menatap kita lekat setiap saat adalah rem kontrol agar tidak mencari-cari kesempatan dalam bermaksiat pada-Nya.
Belajar dari Ibrahim, tanpa pernah mengumbar kata-kata...
Cinta dan keimanan butuh pembuktian agar ia tak sekedar obralan.
Astaghfirullah.

Wednesday 26 January 2011

Roda Padati

Nasib bak cando roda padati …, roda padati …
Turun naiak baputa ganti baganti
Baputa kateh yo dapek galak badarai …, galak badarai …
Turun kabawah taimpik badan marasai
Lai den timbo di ladang, sumua di ladang
Biluluak juo tatimbo yo nan tatimbo
Lai den cubo bak urang, yo nan bak urang
Nan buruak juo tasuo yo nan tasuo
Ndeh, barakik-rakik ka hulu
Baranang yo katapian
Ka mudiak di hari sanjo
Basakik-sakik dahulu
Basanang yo kamudian
Barugi mangko balabo
(Ciptaan Syahrul Tarun Yusuf, Dipopulerkan oleh Elly Kasim)

Tuesday 25 January 2011

Pasan Buruang


Manangih bapisah batang nan jo ureknyo
Rantiang jo daun indak badayo, indak badayo
Taragak mandanga kicau si buruang murai
Lah tabang jauah mambaok untuang, iyolah sansai
Usah tabang sumbarang tabang
Jikok lai takuik datang galodo
Urang kampuang, sawah jo ladang
Nan taniayo
Danga pasan unggeh jo buruang
Tolonglah kami nan lamah nangko
Rimbo tampek kami balinduang
Jan ditabang juo
(Ciptaan Nuskan Syarief, Dipopulerkan oleh Tiar Ramon)

NB:
Niniak mamak awak lah bapasan "Alam takambang jadi guru", ayo ambil pelajaran dari alam...
Bukankah Allah berfirman,
"Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, silih bergantinya malam dan siang, bahtera yang berlayar di laut membawa apa yang berguna bagi manusia, dan apa yang Allah turunkan dari langit berupa air, lalu dengan air itu Dia hidupkan bumi sesudah mati (kering)-nya dan Dia sebarkan di bumi itu segala jenis hewan, dan pengisaran angin dan awan yang dikendalikan antara langit dan bumi; sungguh (terdapat) tanda-tanda (keesaan dan kebesaran Allah) bagi kaum yang memikirkan." (QS AL Baqarah: 164)

Din Din Badindin


Balari lari bukannyo kijang
Pandan tajamua di muaro
Kami manari jo tari indang
Paubek hati urang basamo

Ampun jo maaf oi kami puhunkan
Pado dunsanak alek nan tibo
Sambuiklah salam oi kami ucapkan
Kami ba indang nan mudo mudo

Bamulo indang ka ditarikan
Salam bajawek (ondeh) ganti baganti
Lagu lah indang kami nyanyikan
Supayo sanang (ondeh) basuko hati

Dindin badindin oi dindin badindin
Dindin badindin oi dindin badindin

Di Pariaman oi baralek gadang
Di bulan Tabuik sabana rami
Kami tarikan oi tarinyo indang
Salah jo jangga maafkan kami

Kabekkan jawi ditangah padang
Baoklah pulang (ondeh) dihari sanjo
Kami manari jo tari indang
Paubek hati (ondeh) urang basamo


Dindin badindin oi dindin badindin
Dindin badindin oi dindin badindin

Baralah tinggi oi si buruang tabang
Panek malayok ka hinggok juo, oi
Banyak ragamnyo oi budayo datang
Budayo kito kambangkan juo

Dari lah Solok nak ka Salayo
Urang lah Guguak (ondeh) pai ka pakan
Ambiak nan elok jadi pusako
Sado nan buruak (ondeh) kito pelokkan

Dindin badindin oi dindin badindin
Dindin badindin oi dindin badindin

(Tiar Ramon)

NB: lagu pangiriang tari indang, Piaman bana lah...

Jaso Mandeh

Sambilan bulan sapuluah hari
Manangguang ragam saba mananti
Manyabuang nyao basarah diri
Darah tatumpah manyiram bumi
Jolong tadanga rengek jo tangih
Barubek jariah sananglah hati
Anggak ka ameh babungkah-bungkah
Anggak ka perak indak tabilang
Kok hati mandeh nan dilukoi
Bumi manyumpah ‘Arasy baguncang
Alamaik iduik tak kan salasai
Bak cando kayu digiriak kumbang
Jaso mandeh indak ka tabaleh
Bia babungkah perak jo ameh
Jaso mandeh indak ka tabaleh
Bia babungkah perak jo ameh
(Ciptaan (?), Dipopulerkan oleh Tiar Ramon)

Kelok 44


Maluncua denai nak lakeh
Ndeh Mandeh tolong doakan
Nan kok mujua bundo malapeh
Bak ayam pulang ka pauiktan
Reff:
Di kelok ampek puluah ampek
Denai bamulo barangkek
Tinggalah kampuang sanak sudaro
Denai barangkek ka tanah Jao
Tinggalah kelok ampek puluah ampek
Tinggalah kelok ampek puluah ampek
Di Taluak Bayua den tamanuang
Den lapeh pandang bakuliliang
Tabayang rantau nan ka den hadang
Dima ko badan beko manompang
Jatuah badarai aia mato
Tinggalah kelok ampek puluah ampek
Tinggalah kelok ampek puluah ampek
(Ciptaan Masroel Mamudja, Dipopulerkan oleh Elly Kasim)

NB: lagunya pas sekali, ke tanah Jawa...

Tinggalah Kampuang


Tinggalah kampuang ranah Balingka
Gunuang Singgalang (ondeh) lai ka manjago
Oi mandeh kanduang tolong jo do’a
Antah pabilo (ondeh) kito basuo
Reff:
Takadia untuang kok lai ka mujua
Bilo masonyo kito basuo
Sadangnyo arek tali jo buhua
Bakarek rotan kini jadinyo
Jikok taragak yo nak basuo
Didalam nyanyi (ondeh) denai pasankan
Jikok taragak mandeh jo ambo
Didalam mimpi (ondeh) kito batamu
Oi mandeh kanduang tolong jo do’a
Antah pabilo (ondeh) kito basuo
(Ciptaan Syahrul Tarun Yusuf, Dipopulerkan oleh Elly Kasim)

NB: wahai Ibu, mohon doamu ;')

Batu Tagak

Lapeh nan dari kelok Sikabu
Dilingkuang bukik jo gunuang Singgalang
Balingka jorongnyo tigo
Batu Tagak takana juo
Mandeh, basabalah Mandeh dahulu
Lai taragak denai nak pulang
Nak basuo ayah jo bundo
Tapi kini sadang sansaro
Reff:
Takana maso denai ka pai
Bundo malapeh denai jo ibo hati
Basabalah mandeh mananti
Di Batu Tagak nantikan denai
(Ciptaan Syahrul Tarun Yusuf, Dipopulerkan oleh Lily Syarief 1960-an dan Efrinon 1980-an)
NB:
lagu lama Minangkabau... tentang anak rantau, berpesan pada ibunda untuk tegar melepas ananda. Batu Tagak itu ibarat kuatnya ketegaran :)

Thursday 20 January 2011

melangit (lagi)

kita langitkan mimpi dengan sejuta sayap peri,
kita kirim doa pada Ilahi
dengan mata basah dan isyarat hati
:')

-amalya-

fokus

"Dan apabila kamu telah selesai dari suatu urusan,
kerjakanlah dengan sungguh-sungguh urusan yang lain.
Dan hanya kepada Tuhan-mulah hendaknya kamu berharap..."

(QS Al Insyirah 7-8)

tengah Januari

Well, mungkin memang belum waktunya aku -pulang kampung- meski sudah teramat rindu pada kota Padang. Ada beberapa hal yang harus dilakukan dalam liburan ini. Rapat pleno I Penmas 2011, menanti jadwal survey Penmas, presentasi PKM-GT Maba, persiapan SP, OR BEM.

Agak tragis memang bahwa alasan utama ketidakpulanganku adalah karena ujian perbaikan (ya Allah, usahaku memang harus lebih maksimal. Inget dzah, ini baru semester awal... SEMANGAT. Tekadku, ini SP pertama dan harus jadi yang terakhir!
tapi paling tidak, ada hal lain yang menyertai alasan ini...

Rapat pleno I alhamdulillah berjalan lancar, motivasi dari SC, pengakraban serta penyamaan visi sesama panitia. Hingga saat ini, masih menunggu kapan survey perdana -ayo, mau fiksasi konsep ni- lalu ada presentasi PKM-GT. Hiks, meski ga lolos 10 besar tingkat fakultas, alhamdulillah prosesnya lancar. Tak se-geje (ga jelas, red) yang kubayangkan bahkan sempat dipuji juri juga. Insya Allah sudah berusaha maksimal. Dan OR BEM... Well, aku memasang 3 pilihan dalam staffing departemen (PSDM, Kastrat dan Dagrti) namun diterima atau tidak aku sebagai elemen pemerintahan kolegium, tetap punya hak dan kewajiban untuk berpartisipasi. Yang penting kontribusi, ya kan :)

dan kini dalam usaha menjaga semangat untuk hari-hari berikutnya~

Friday 14 January 2011

(sediih)

Berarti, memang belajar dan usahaku yang harus ditingkatkan. Tidak ada kata malas lagi.
Wahai diriku, bersyukurlah (mungkin ini cara Allah untuk membuatku lebih paham), bersabarlah (dalam setiap proses yang tengah dan akan aku jalani) dan bermuhasabahlah (karena mungkin saja aku lalai dalam berproses, dalam ikhtiar atau do'a)

Oke dzah, semangat !! Bismillah...
Allah, bersamai aku...

Wednesday 12 January 2011

Salam semut

Bila semut berpapasan, berhenti sejenak dengan kepala yang saling berdekatan satu sama lain. Seakan-akan seperti memberi salam.

Senangnya saat bertemu saudara, bersalaman, lalu cipika-cipiki sambil berucap, “Assalamu’alaikum…”.
Sebuah doa yang terlantun untuk sesama saudara dengan mendasari cintanya karena-Nya, insya Allah.
Bukankah Rasulullah Muhammad pernah bersabda: “Kamu tidak akan masuk ke surga hingga kamu beriman kamu tidak akan beriman secara sempurna hingga kamu saling mencintai. Maukah kamu kutunjukkan sesuatu apabila kamu lakukan akan saling mencintai? Biasakan mengucapkan salam di antara kamu (apabila bertemu).” (HR Bukhari)

Filosofi semut yang bila bertemu tidak pernah bertabrakan. Mereka akan menghentikan langkahnya sesaat, lalu mendekatkan kepala satu sama lain hingga tampak seolah mereka saling bersalaman. Aiih, rukun dan mesranya..

Begitu juga muslimin satu dengan lainnya, ayo saling menebar cinta dengan salam, apalagi kalau ditambah "salam semut" sambil bertanya kabar, “How’s life today, saudaraku? Tetap semangat ya!”

Tuesday 11 January 2011

Ternyata aku seorang...

Hari ini aku ngampus. Ga ada kegiatan khusus, kecuali rapat koordinasi sama konsumsi buat penmas. Sebentar aja. Then, mau rapat divisi konseptor ternyata belum bisa karena beberapa hal. Dan akhirnya menunggu waktu shalat Dzuhur. Di mushalla, ketemu temen-temen dan jadi -heboh- ngobrol, tapi berhubung ngerasa ntar ganggu orang yang lagi shalat, akhirnya kita putuskan pindah tempat.

Usul, di grima. Sekalian temenku nomor 1 mau ambil form OR LKI, dan temenku nomor 2 ada urusan humas penmas dan aku mau OL di nurusyyifa. DI gazebo, obrolan dilanjutkan sambil makan donat dan nyambi urusan masing-masing. Banyak banget yang kita obrolin -duh, sampe gak ngerasa aa di Grima itu ada rapat berbagai lembaga dengan orang yang lalu lalang- aku, temenku no 1 dan no 2 tetap asyik ngobrolin berbagai hal, mulai dari PKM-GT, penmas, kuliah, masa SMA, keluarga, liburan?, SPFP, dan buanyak yang lain. Emang cuma bertiga, tapi kok heboh banget, selalu ingin berbagi cerita tentang banyak hal –meski banyak juga bumbu-bumbu geje lainnya- Anehnya kita antusias dengar cerita lawan bicara.

Dan baru kita berhenti waktu adzan ‘Ashar. Sambil nunggu waktu shalat, aku nyelutuk, “Ternyata kita bertiga itu SANGUINIS banget. Cerita 3 jam ga’ berhenti dan anehnya kita ga ngerasa capek.” Ckck…

Monday 10 January 2011

Internationally Inspiring My Mind :)

Hari ini Allah beri hadiah untukku. Pencerahan di saat hatiku tergugu… Alhamdulillah J

Well, hari ini sebenarnya ga ada agenda rutin di kampus –kecuali kampanye calon dekan FKUB, bentar lagi pemilu dekan ni- UAS udah selesai, pun dengan PKM-GT ,dan  ga ada rapat apapun.  Tapi ada jarkom yang hinggap di hp. Ada workshop kepenulisan bertema "Research for Dummies: Internationally Inspiring Your Mind" yang diadain LSIM (lembaga ilmiahnya anak FK) dan kali ini pematerinya adalah peneliti internasional. Awalnya agak males juga berangkat ngampus, karena mulai acaranya siang, ditambah cuaca Malang yang entah akhir-akhir ini terasa panas banget di siang hari namun dingin di malam hari, dan seringkali tiba-tiba hujan deras sebentar, berhenti, gerimis, deras lagi, cerah, gerimis lagi –lo, kok malah ngomongin cuaca?- Balik ke topik awal..

Nah, ceritanya sejak menjejak dunia kampus ini aku jadi sangat tertarik sama yang namanya dunia tulis-menulis dan karya ilmiah… Karena dari dulu aku emang bercita-cita jadi ilmuwan, hoho. Akhirnya dengan berusaha melibas malasi tu, aku datang.

Ada dua pemateri yang presentasi, Mba Nova –lupa nama panjangnya- dan Dr. Saifur Rahman. Dan dua-duanya hebat!

Mba Nova ini mahasiswa Synthetic Biology, Bioengineering Faculty, California University semester 7 dan ternyata juga seorang Arek Malang. Udah melalangbuana ke berbagai negara bermodal penelitian. Kereen! >.< Presentasinya santai dan gaya anak muda banget, pake English karena bertahun-tahun di USA membuat dia jadi lebih fasih English daripada bahasa Indonesia. Disini beliau ngasih motivasi bahwa penelitian itu bener-bener keren. Meski kata-katanya sederhana, tapi sangat memotivasi!

  • -        Effort your self to learn! Your desire to learn is very important, just get going. Will is not enough!
  • -        Take care of your self! (jangan harap orang lain akan menyuapi semua ilmu…)
  • -        There are no wrong with question, you ask means you wanna know.
  • -        If you wanna get something, you need to look for it!
  • -        You never know the results. There are a lot of things you don’t know, that’s why you need to know.
  • -      Boost up your resume: connection, money, travelling. Read 3-5 journals per day (Look at the good paper. It is really hard to read but you have to. More you read, more you wanna know), wide your mind. Research is interesting! Great prospect, billion dollars business, ya know? (haha..)
  • -        Research is FUN!!

Lalu Dr. Saifurrahman, beliau udah beberapa kali menerbitkan jurnal internasional, terutama masalah kardiovaskular. Banyak nerima penghargaan research international sekalian jalan-jalan ke beberapa negara. (Ya ampuun, enak banget ya jadi peneliti itu!!) Pernah kuliah di Jepang dan sekarang jadi dosen sekaligus peneliti di FKUB. Pengalaman penelitiannya, jangan ditanya?

Beliau menekankan, research changes your mindset to be more systematic

Wahh, thanks buat LSIM buat acaranya. Sering-sering ngadain event kaya’ gini. Yap, sekarang aku jadi *menggebu-gebu* ingin membuat karya tulis! Doakan yaa, Bismillah

dan Dia begitu dekat

Engkau merengkuhku di saat terjatuh
meski berulang-ulang hingga aku
belajar bangkit
---
aku mendekatiMu dengan berjalan
dan Kau mendekatiku dengan berlari
 ---
dan tanpa penghambaanku pun
Engkau tetap Maharaja
tapi sebenar sungguh aku yang
membutuhkanMu
---
dan janjiMu mendekatiku
bila aku mendekatiMu

Sunday 9 January 2011

futur?

“Tertatih langkahku, terengahlah nafasku, terkoyaklah jiwaku, sirna semua azzamku, tenggelam diriku ya Allah, semakin jauh ya Allah dari kesucian fitrahku.”  Justice Voice-Futur

Astaghfirullah. Ada apa dengan aku yang sekarang? Menggebu dalam memperbaiki diri, tapi di lain sisi iman rasanya morat-marit. Seiring usia, ilmu, dan kepercayaan yang bertambah seharusnya aku semakin kuat. Dan sedemikian berat hal itu memang hanya bisa diatasi dengan iman yang tangguh. Lalu bagaimana kabar imanku sekarang? Rasanya aku mengerdil, rombeng dan compang-camping...
Banyak ilmu yang belum diamalkan. Banyak maksiat yang memapar raga. Banyak amal yang tak terjaga.

Astaghfirullah. Mengapa sedemikian berantakannya? Hingga aku jadi sering gelisah, sering marah, acap hilang arah. Berulangkali proposal janji taubat kulangitkan, tapi aku sering kalah pada nafsu untuk jadi pura-pura lupa.

Astaghfirullah. Untuk shalat yang belum rapi. Padahal amal ini yang menjadi benteng diri. Tapi aku seakan-akan mencongkel dan merusaknya sendiri.

Astaghfirullah. Dan dengan sedemikian dosa yang kulakukan, Allah masih menutupi aib-aibku. Jika dosa meninggalkan tanda buruk di zahirnya, maka diri pastilah buruk rupa dan busuk baunya. Tapi Ia tak ciptakan demikian. Ia benar-benar Maha Penyayang.
"Maka nikmat Tuhanmu yang manakah yang kamu dustakan?" (QS Arrahman)

Danl tiap waktu akan dimintai LPJ-nya. Duhai Allah, aku tergugu lagi.

Astaghfirullah. Mengapa air mata sulit sekali jatuh, apakah hati terlanjur beku?

Duhai Rabbi.. aku tak suka resah ini, gundah ini. Aku benci amalku yang sering lalai. Waktuku yang sering nol manfaat. Aku sebal pada diriku yang jadi bebal nasihat. Aku benci keadaan ini.
Tapi, aku tahu kau tetap Maha Mengampuni, selalu. Sungguh Allah, perkenankan aku jemput hidayah-Mu...


NB: untuk imanku yang naik-turun,
memang kita butuh muhasabah  itu

Saturday 8 January 2011

PEKA-kah?

"Saat merasa tak ada masalah di sekitar kita, berarti saat itulah diri kita yang bermasalah,
saat kepekaan untuk merasakan masalah saudara menjadi tumpul.
Ya, mungkin memang suatu saat kita tidak memiliki problema yang sama dengan apa yang menimpa saudara kita, tetapi paling tidak seharusnya kita bisa merasakan dan selanjutnya berusaha membantu mencarikan solusinya..."

-jderr-
nasihat dari seorang saudara, yang aku rasa justru tertuju pada diriku *tertohok rasanya, tapi alhamdulillah jadi sadar*
yang masih merasa santai menjalani hidup, padahal..
Oh, banyak saudara yang butuh pertolongan atau sekedar mencari pendengar untuk meringankan beban masalahnya.

Astaghfirullah

Friday 7 January 2011

Rabithah untukmu

Sampaikan nasihat-nasihat terbaik untuk saudara yang kita cintai karena Allah, karena begitulah saudara yang baik.. Saling mengingatkan untuk saling memperbaiki diri. Mengoreksi dan memotivasi sebagai bukti mencintai :)


Lalu kita kirim doa penuh cinta itu...

Sesungguhnya Engkau tahu
bahwa hati ini telah berpadu
Berhimpun dalam naungan cinta-Mu
Berkumpul dalam ketaatan
Bersatu dalam perjuangan
Menegakkan syariat dalam kehidupan

Kuatkanlah ikatannya
Kekalkanlah cintanya
Tunjukilah jalan-jalannya

Terangi dengan cahaya-Mu
yang tiada pernah padam

Wahai Rabbi izzati, bimbinglah kami...

Thursday 6 January 2011

Wednesday 5 January 2011

satu-satu saja

ulur tali se ujung ekor mata mencari
bayangan yang se ujung rasa

menelan secara bertangga
mereguk secara tertata
merengkuh nafas di tiap hela

Tuesday 4 January 2011

Blogger's character profile~

lately, I do love blogging... Just wanna share and spill what I fell. By the style in blogging way, I could know the character of my own. Uhuuuii..
Saya membaca posting menarik di blog Mas Rafi tentang tingkatan kebutuhan blogger. Diceritakan dalam posting tersebut, kalau kebutuhan blogger itu terdapat lima tingkatan: fisik, keamanan, cinta/rasa diterima, harga diri, dan aktualisasi diri. Menarik sekali membacanya sampai saya lahap habis ke komentar-komentarnya.
Setelah membacanya saya jadi ingat dengan teori dalam psikologi yang membagi kepribadian manusia ke dalam empat jenis yaitu sanguinis, melankolis, koleris, dan plegmatis. Bagaimana jenis profile kepribadian itu kalau disangkutkan dengan kepribadian blogger? Seperti apa kira-kira hasilnya?
Silakan simak langsung di bawah ini…
Ciri-ciri blogger sanguinis
  • Senang bergaul sehingga blogwalking menjadi salah satu prioritasnnya ketika blogging.
  • Kalau ada kotak chat di sebuah blog, itu menjadi sasaran utama para blogger sanguinis untuk menumpahkan salam dan pesan pada si empunya blog.
  • Orangnya spontan sehingga anda sering temukan kejutan tiba-tiba darinya.
  • Semua komentar di blog akan dia balas tanpa ada yang terlewat.
  • Ketika membuat posting kadang dibuat tanpa pemikiran mendalam sehingga tanpa sadar pada akhirnya merugikan dirinya sendiri.
  • Ahli cerita yang hebat sampai membuat yang membaca terkagum-kagum.
Ciri-ciri blogger melankolis
  • Agak perfeksionis. Kalau dirasa belum pas, posting yang sudah disiapkannya itu tidak akan dipublish dan diganti dengan yang lainnya. Begitupun kalau sudah siap-siap mengomentari postingan di blog lain, saat dia baca kembali komentar yang akan dimasukkannya dan dirasanya kurang pas, maka dia akan urung untuk memberikan komentar.
  • Bersifat teratur. Postingan sudah memiliki jadwal terbit, blogwalking juga memiliki waktu tersendiri
  • Sangat kreatif, sehingga letupan-letupan kreatif akan terlihat dalam aktivitas bloggingnya.
  • Mau berkorban untuk orang lain seperti misal dengan melakukan link baiting dengan blog-blog lain.
  • Tekun. Kalau dulu di blogger.com belum bisa membuat halaman statis secara gampang, blogger melankolis akan tekun membuatnya sendiri.
Ciri-ciri blogger koleris
  • Cenderung mendominasi dan sangat mahir mengorganisasi. Cocok bila dijadikan sebagai ketua persatuan blogger.
  • Punya banyak ambisi dan gairah yang luar biasa untuk mewujudkannya.
  • Orang koleris suka tantangan dan tak mudah menyerah. Kalau dalam sehari, dia sudah mencanangkan untuk berkomentar di 100 blog sebagai upaya promosi blog, maka pasti itu akan dia lakukan sampai rampung. Tidak ada kata mundur bagi blogger koleris ini.
Ciri blogger plegmatis
  • Sangat cinta damai sehingga postingan-postinganya akan diteliti agar tidak memicu terjadinya pertumpahan darah konflik. :)
  • Sifatnya yang kalem dan tenang sangat tepat menjadi juru damai antar blogger yang sedang mengalami konflik.
  • Komentar-komentar yang diberikannya akan cenderung mengamini isi postingan. Kedamaian adalah nilai tertinggi yang dijunjung blogger tipe ini.
Kalau anda sendiri termasuk jenis profile blogger yang mana? Sanguinis, melankolis, koleris, atau plegmatis? Atau anda mau tambahkan ciri-ciri profile kepribadian blogger di atas?

pada

kita harus banyak
belajar pada hujan dan
senja

pada air mata,
rembulan dan makna mega

tentang mengulur cinta dan setia.
pada bunda, ayah, dinda
dan untuk kanda (nantinya)

flat tone

and you sing the song slowly
may you be afraid that i'll hear
and hate it.

and i write the lyric with the blurred
may i be afraid you read and
ripped it.

prejudice makes all weak
with the song and lyric
is that ok if we talk in the silent
and just send the flat tone?

teduh sore

Langit hati sore ini teduh sekali berteman semilir angin dan debur ombak di hati dengan teriakan anak-anak yang main sepak bola di lapangan voli FK. Langit hati sore ini teduh sekali berteman al ma'tsurat dan dzikir wasiat baginda Nabi, berkawan tilawah Qur'an penenang hati sambil mengangguk-angguk, terkantuk-kantuk. Mungkin ini, ya mungkin ini alasannya! meski terkantuk aku ingin tetap membersamai-Mu. Aku tak ingin buru-buru pulang, masih ingin disini menemani sore dan menjaga teduh sore hati ini. Bersama-Mu.

meski dan meski otakku jungkir balik dicengkeram galau, tapi langit hati sore ini, saat ini, hari ini teduh. Teduh sekali...

Monday 3 January 2011

pesan itu (sudah?) sampai.

sudah sampaikah kabar laut pada mata elangmu yang menatap tajam ke ulu hati-ku-?
ataukah pesan bumi sudah dibalas dengan cerdas, rasional dan logika mahsyur?
yang meraung merobek nestapa, meroket ke
planet baru tak terjamah sampai-sampai
hilang bersama deru dan bisik-bisik anak kecil yang takut ketahuan nyolong uang koin
di saku celana bapaknya

sudah sampaikah?
sudah dibalas?

apakah langit masih menantimu dengan senyum menggoda, ah aku
terlanjur jatuh cinta pada langit dan langit telah menancapkan tenangku pada salah satu
sudut yang tersembunyi, untuk jadi rahasia

baiklah, mari kita bicarakan lagi pesan-pesan itu.
pesan laut, pesan bumi, pesan langit dan pesan dari
kerjap mata kanak-kanak yang minta 'dikasih tahu' karena mereka sesungguhnya ingin tahu

sudah sampaikah padamu?

tentang pendidikan yang (harganya) menjulang

akhirnya ia datang membawa belati menggores nestapa yang tiba-tiba, lalu di kampus tangisku pecah bersama angin sambil terseok-seok merengkuh pesan untuk menyampaikan kabarku di sini pada mereka yang duduk di atas kursi goyang. Apakah mereka benar bergoyang di atas kursi atau  ikut banting tulang memikirkan kami.

Tangisku pecah lagi tak berani menghitung kerut dahi ayah dan resah ibu yang dengan diamnya menguatkanku, tak apa nak kami baik-baik saja, kata mereka padahal sungguh aku tahu mereka tidak baik-baik saja.

Lalu aku tanya lagi, apa pendidikan demikian menjulang hingga tak tergapai kecuali dengan tangga kertas hijau? Apakah kau paksa lagi aku ketakutan gara-gara dengar aku takut tak bisa kuliah lagi, kuliah mahal, aku tak mau memikirkan itu karena sedari dulu terlanjur percaya janji pemerataan yang merata dengan bijaksana. Apakah janji itu bisa digenggam seperti janji-Nya yang kokoh?

Atau untuk mereka yang tidak mau ambil pusing bayar mahal, tahukah kau tentang kabar orangtua kami yang banting tulang dan kami harus kuliah dengan pontang-panting sedangkan kau, kau asik melenggang dengan mobil merk paling baru tapi tega memalsu sampai-sampai cuma bayar setengah bahu lalu kukabarkan bahwa setengah bahuku jadi rapuh memendam pilu.

huhuhu, kemana kami mengadu?

di langit kita menggubah biru

hari ini siang ini jam tadi aku bertemu berpuluh pasang mata bola yang berbinar-binar namun ada garis kecewa karena aku terlanjur terlambat menangkapnya dan hampir saja ia terlempar jauh dari gawang. Mereka melahirkan tanda tanya yang menjemput, menarik, menyeretku dan akhirnya jadi tenang riaknya dengan pelangi namun lagi-lagi menjewerku dengan diam. Maaf. Tapi tetaplah melangit pelangi-pelangiku dan aku akan memercik biar hujan-hujan segera mengguyur biru agar semakin biru dan nanti kau menjadi pelangi-pelangiku lagi. Menemani agar awanku tak sendiri, bergumul atau lari-lari kecil dikejar matahari. Agar kalian tak sunyikan ruang ini, agar kalian juga lekas mendendang lagu subuh atau senja di langit untuk hibur aku untuk hibur kita biar langit tetap putih atau menjadi laut yang melangit biru sebiru hari dan hatiku.


*special for my medical troops :)
lets complete this job,
bismillah

Sunday 2 January 2011

sebentar

Dia mencari untuk kesekian kali, dengan janji yang kabur bersama pasir dan tak ingin kugenggam karena disia-siakan. Sampai kata terdengar seperti kriuk kerupuk di dua belas gerahamku. Lalu menggedor lambung minta disiram asam.
Dan kau masih disana bertingkah lupa atau pura-pura lupa. Membiarkan mencari janji yang mendebu hingga hujan menjadikannya menyerah. Kau menjadi bola yang menggelinding hingga gaya gesek tak dapat menahanmu karena konstanta yang nol.
Lalu apa yang dapat membuatmu bergerak lurus berubah beraturan untuk melambat sekedar untuk mendengar, sebentar saja?

Saturday 1 January 2011

sajak prolog 2011

Maka di malam hara huru yang terlalu dielukan, bulan tersenyum canggung. Bukankah ini sama seperti malam-malam lain? Lalu mengapa harus ada kembang api, konser akbar hingga harus berada dalam terpal langit hingga pukul dua malam?
Kalender esok memang sudah terlanjur menjanjikan warna merah untuk tidak kerja, kuliah atau sekolah. Tapi tidakkah embun pagi seharusnya jauh lebih menggoda?